Adab minum sesuai sunnah menjadi teladan bagi semua muslim. Alangkah baiknya umat Islam melakukan segala hal seperti yang disunahkan Nabi Muhammad saw. Berikut adab minum dalam Islam yang penting untuk diketahui!
1. Niat
Sebelum minum pastikan sudah mengucap niat terlebih dahulu. Niat harus diyakini dalam hati dan diwujudkan dalam perbuatan.
2. Membaca Doa
Bacalah doa sebagai bentuk permohonan kepada Allah Swt. Dengan doa diharapkan air yang masuk ke dalam tubuh akan membawa kebaikan.
3. Dilarang Minum Secara Langsung dari Mulut Teko
Terdapat perbedaan pendapat antar ulama terkait minum secara langsung dari mulut teko. Ada yang berpendapat haram, tetapi sebagian besar menilai bahwa hukumnya makruh. Oleh sebab itu, sebaiknya tuang air terlebih dahulu ke dalam gelas saja. Kecuai apabila dalam kondisi mendesak atau terpaksa.
4. Menggunakan Tangan Kanan
Sama halnya seperti adab makan, minum juga dianjurkan menggunakan tangan kanan. Dengan demikian minuman yang masuk ke tubuh tak sebatas lebih menyegarkan, tetapi juga membawa berkah.
5. Tidak Bernapas atau Meniup Air Minum
Rasulullah saw. bersabda, “Jika kalian minum, maka janganlah bernafas dalam wadah air minumnya.” (HR. Bukhari dan Muslim). Hal ini sebagai bentuk kewaspadaan sebab siapa tahu saat mengembuskan napas ke air atau meniup air minum ada kotoran yang ikut masuk ke dalamnya.
6. Tutuplah Botol Minum di Malam Hari
Rasulullah saw. bersabda, “Tutuplah bejana-bejana dan wadah-wadah air. Karena ada satu malam dalam satu tahun wabah/penyakit turun pada malam itu. Tidaklah penyakit itu melewati bejana yang tidak tertutup, atau wadah air yang tidak ada tutupnya, melainkan penyakit tersebut akan masuk ke dalamnya.” (HR Muslim).
Oleh sebab itulah, wajib menutup botol minum atau gelas di malam hari.
7. Bersyukur
Adab minum sesuai sunnah berikutnya ialah tidak mencela makanan dan minuman. Tindakan ini dilarang dalam Islam. Bagi Anda yang tengah bertamu misalnya, tetapi tidak suka terhadap minuman yang disajikan tuan rumah sebaiknya tahan lidah untuk mencela. Sebab semua yang Anda peroleh ialah berkah yang patut senantiasa disyukuri.
Adab minum sesuai sunnah telah dibahas dan diharapkan sebagai muslim dapat menjadikannya teladan serta kebiasaan baik. Semoga dengan mengikuti jejak Rasulullah saw. keberkahan akan didapatkan.